Bahan :
200 gr udang giling
300 gr daging ikan giling
300 gr daging ayam giling
125 gr wortel, potong dadu halus
5 buah jamur hioko, cincang
5 siung bawang putih, cincang halus
2 batang daun bawang, iris halus
100 gr tepung kanj
1/2 sdt lada bubuk
1 sdt ngo hiang bubuk
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
2 sdm saus tiram
1 sdm minyak wijen
6 lembar kembang tahu
Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
1. Campurkan daging udang, daging ikan dan daging ayam, tambahkan telur, garam, bawang putih, lada bubuk, minyak wijen dan saus tiram. Uleni adonan hingga adonan terasa lembut ditangan.
2. Tambahkan tepung kanji, wortel, jamur dan daun bawang. Aduk sampai tercampur rata. Bagi adonan menjadi 2 bagian.
3. Basahi permukaan kembang tahu dalam air dingin biar menjadi lembut. Tiriskan dan bentangkan di atas talenan. Taruh satu bagian adonan di atasnya, ratakan dan gulung perlahan hingga padat. Rapikan kedua ujungnya.. Kukus selama 30 menit, angkat dan dinginkan.
4.. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan. Potong-potong dan sajikan dengan saus sambal/saus cuka.
Enyaakkk...