Bahan:100 gr gula pasir
5 kuning telur
3 putih telur
500 ml susu segar
250 gr tapai ketan hitam 1 sdt garamCara membuat:1. Siapkan pinggan tahan panas volume 250 ml. Kocok gula pasir dan telur hingga gula larut, masukkan susu sedikit demi sedikit sambil aduk hingga rata. Saring, sisihkan.
2. Masukkan 2 sdm tapai ketan hitam dalam pinggan tahan panas, ratakan, lalu tuang adonan telur.
3. Kukus dalam dandang panas, kecilkan apinya, masak hingga matang, angkat. Sebelum disajikan, taburi bagian atas pudding dengan tapai ketan hitam.
Untuk 4 orang