Resep Sambal Bajak Istimewa
Sambal Bajak Istimewa ini tiap porsinya mengandung zat gizi kurang lebih : Energi 36.65 Kal, Protein 1.00 gram, Lemak 1.14 gram, dan Karbohidrat 4.64 gram. Berikut resepnya untuk 10 porsi.
Bahan Sambal Bajak Istimewa :
- Cabai merah, 200 gram, buang bijinya, potong kasar
- Cabai merah keriting, 50 gram, potong kasar
Bumbu Sambal Bajak Istimewa :
- Terasi udang, 2 sendok makan
- Ebi, 75 gram, seduh dengan air panas
- Kemiri, 5 butir
- Serai, 6 batang, buang lembaran yang keras, sisakan bagian dalamnya yang berwarna putih, iris tipis
- Daun salam, 3 lembar
- Gula merah, 50 gram atau sesuai selera
- Garam, secukupnya
- Air asam jawa, 1 sdm
- Minyak goreng, 2 sdm
- Air secukupnya
Cara membuat Sambal Bajak Istimewa :
- Haluskan semua bumbu, kecuali daun salam dan serai. Masukkan cabai merah, haluskan kembali.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam dan serai hingga harum. Kalau perlu beri sedikit air dan jerangkan terus sambai bumbu-bumbu benar-benar masak, untuk menghindari bau langu. Angkat dan sajikan.